Kamis, 13 Oktober 2011

dari titik-titik itu

dimulai dari titik-titik itu..

Mengutip dari sebuah pertemuan (forum) silaturrahim. tidak ingat persis kata-katanya. inti yang saya tangkap adalah bahwa semua yang kita lakukan selama ini, entah yang terlihat kecil hingga terkesan luar biasa sebenarnya adalah sebuah titik-titik yang terus terukir, terkumpul yang pada nantinya akan membentuk sebuah garis yang akan mencapai tujuan yang kita cari.ya, dimulai dari titik-titik itu..
titik-titik yang merupakan replika dari setiap ikhtiar kita. dan kita tidak pernah tahu sudah sejauh mana titik-titik itu membentuk garis impian kita. yang pasti adalah ketika aku memutuskan untuk berhenti mengukir titik-titik itu berarti aku telah menyia-nyiakan titik-titik yang sudah sebelumnya membentuk desain impianku. dimulai dari titik-titik itu..
aku terus menambahnya dan ku perbarui desainnya, agar garisnya semakin terlihat indah dan cepat menuju impianku. dimulai dari titik-titik itu.. 
dimulai dari titik-titik itu, aku menjadi mengerti bahwa disini aku tidak sendiri, tidak berkutat dengan kepentingan diri sendiri, hanya menjadi diri apa adanya
dimulai dari titik-titik itu..
aku dipaksa mengenal banyak sekali orang, dipaksa memikirkan kepentingan yang bukan kepentinganku (terkesan seperti itu), dipaksa menjadi diri yang lebih baik.. 
dimulai dari titik-titik itu..
aku semakin menikmati menyenangkannya sebuah perjalanan dengan azzam yang kuat
titik-titik ini..
ikhtiarku..doaku.. dan tawakkal pada nantinya,

tak pernah menyangka begitu kerennya naskah skenario yang Allah tulis untukku
benar-benar menakjubkan penyutradaraan Allah di setiap episode-episode yang kuperankan
dimulai dari titik-titik yang terukir, kupilih untuk terus mengukirnya, hingga tiba saatnya aku berada diujung garis impianku

Ya Rabb.. jadikan aku seorang yang istiqomah di jalanMu  dan izinkan aku menjadi seperti apa yang kau sebutkan dalam firmanMu
Kamulah ummat terbaik, Yang terlahir untuk manusia, Menyuruh kepada yang ma’ruf dan  Mencegah dari yang mungkar, dan beriman kepada Allah
Amiin..

Istiqomah never die